Insulation Test dengan Megger
Megger (Megaohmmeter) adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengukur nilai insulasi (resistansi) suatu rangkaian. Mengapa kita melakukan insulatin test? Karena dipergunakan untuk mengetahui kondisi konduktor di jaringan. Insulasi yang memadai diperlukan untuk menghindari terjadinya direct contact seperti short circuit atau ground fault. Buruknya insulasi jaringan bisa mengakibatkan terjadinya arus bocor dan bisa membahayakan nyawa seseorang. Dimungkinkan juga akan menimbulkan percikan api yang bisa mengakibatkan kebakaran.
Cara melakukan test dengan megger:
1. Lepaskan semua koneksi control, alat-alat elektronik dari rangkaian.
2. Cek megger (untuk test fungsinya), dengan cara energize megger sementara kedua colok meternya tidak terhubung, seharusnya akan membaca tak hingga, kemudian hubungkan kedua colok meter (short) pembacaan harunya nol.
3. Misalnya mengukur kabel (salah satu konduktor) dan sheath kabel(kabel ground pelindung –yang melilit diluar kabel), konek colok meter line ke salah satu konduktor dan colok meter Earth ke kabel pelindung yang melilit diluar.
4. Jika pembacaan < 1 MOhm, maka kemungkinan konduktor tsb ada short dengan kabel pelindungnya.
Insulasi menjadi salah satu penyebab utama terbakarnya sebuah motor selain masalah elektrik dan mekanik. Sebuah motor akan mengalami penurunan tingkat insulasi karena usia pakai. Jika insulasi motor telah mencapai antara 10 ~ 1 Meg Ohm maka perlu dilakukan preventive maintenance. Jika insulasi dibawah 1 Meg Ohm berarti motor dalam kondisi kritis.
Pencarian Pengunjung:
- cara insulation testing kabel
- Fiqih Qurban - 6 September 2016
- Circuit Breaker dan Tripping Curve - 28 July 2015
- Arti Status Lacak Kiriman Paket Post Indonesia - 28 July 2015
Leave a Reply